Gebyar Pesta Kemerdekaan Kelurahan Cibinong Bersama Masyarakat Berlangsung Meriah Penuh Sukacita dan Kecerian
Cibinong, Bogor | Interaksi-news || Gebyar pesta HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Kelurahan Cibinong dibuka Pak Camat Cibinong Drs.Acep Sajidin, M.Si di halaman Kelurahan Cibinong Jumat, 30/8 2024 pukul 07.00 WIB.
Diawali dengan olahraga Jalan santai yang startnya dibuka oleh Camat Cibinong di halaman Kelurahan dan berakhir finish kembali ke halaman Kelurahan Cibinong.
Berlanjut dengan perlombaan-perlombaan yang penuh dengan kegembiraan, canda tawa, dan menghibur serta diiringi alunan musik organ tunggal.
Dari sekian acara dan hiburan yang dilaksanakan yang ditunggu para peserta dan masyarakat Cibinong pengundian Hadiah Doorprize dengan hadiah utama Sebuah kulkas yang pemenangnya diundi dan dibacakan langsung Cibinong Pak Acep Sajidin (Camat).
Adapun acara ini berlangsung adalah untuk meningkatkan semangat kerja pegawai instansi dan mengabdi serta melayani secara maksimal bagi masyarakat, serta menjalin keakraban antar instansi yang ada di Kelurahan Cibinong ^ ujar Pak Acep Camat Cibinong.
Turut hadir dalam acara, Lurah Cibinong Yogaswara, SSTP., MA. Kepala SMAN 4 Sutikna Tri Wardaya beserta rombongan, Dede Permana S.Pd. Kepala SMP Neg 4 Cibinong serta Rombongan, Babinsa Serka Ali Usman, Babinkamtibmas Aiptu Ahmad Yani, Atev Hikmat Deris, ST.MM (Ka.UPT Laboratorium Bahan Konstruksi Kelas A Dinas PUPR Kabupaten Bogor), Umar Wirahadi Kusumah SE,( KUPT Puskeswan Wilayah 1 Cibinong), Suryadi ( BINWIL Kelurahan Cibinong). Punti Minesa, S.T.,M.P (KUPT Infrastruktur Jalan dan Jembatan Kelas A Wilayah 1 Cibinong), Siti Sundari,SP.,M.Si.(KUPT DLH Wilayah 1 Cibinong), Ita Shiamita, SE.MM.( KUPT SPA Limbah Domestik Kelas A), Drh Ade Kusmiawati M.Si (KUPT RPH Kelas A Dinas Perikanan dan Peternakan Kab.Bogor), Drs. Sujana (KUPT Dishub Wilayah I Cibinong), Seno Wijonarko S.T.MM (KUPT Peralatan & Perbengkelan Dinas PUPR Wilayah I Cibinong), Khoiri Saputra S.AP (LPM Kelurahan Cibinong), Prima Afritiangga SE (Kepala Unit BRI Cibinong).
(Red, Jhon M)
Komentar
Posting Komentar