Warga Keluhkan Lampu Jalan Mati di Keselamatan Terancam


Pangandaran - interaksinews.com ||
Keluhan warga terkait lampu penerangan jalan yang mati selama hampir enam bulan di sepanjang jalan raya Parigi, dari jembatan Cikembulan hingga Dusun Ciokong, Desa Sukaresik, memang menjadi masalah serius. 
Rabu (29/01/2025)

Minimnya penerangan di area tersebut tidak hanya mengganggu kenyamanan pengguna jalan, tetapi juga meningkatkan risiko kecelakaan, terutama di Dusun Cikangkung yang sudah sering terjadi insiden.

Warga mengaku kecewa karena meskipun tiang-tiang lampu sudah terpasang, namun dibiarkan mati tanpa perbaikan.

 Upaya menghubungi dinas terkait pun belum membuahkan hasil, dengan alasan bahwa kewenangan ada di tingkat provinsi dan bahkan menyebutkan tidak mengetahui lokasi kunci boks listrik.

Permasalahan ini seharusnya menjadi perhatian serius pemerintah daerah maupun provinsi. Penerangan jalan adalah fasilitas publik yang dibiayai oleh anggaran negara, sehingga seharusnya ada pemeliharaan rutin agar tetap berfungsi dengan baik. Warga berharap ada tindakan segera dari pihak berwenang untuk memperbaiki lampu-lampu jalan tersebut demi keselamatan dan kenyamanan masyarakat.( yaya)

Komentar